Saturday, February 22, 2020

BUKAN SEKEDAR ORGANISASI



Mencoba kembali membuka lembaran awal saat pertama saya awali karir organisasi dalam proses perjuangan bergabung dengan PMII, dengan harapan saya mampu meniru jejak orang-orang hebat yang terlahir dari rahimnya, menambah relasi, mengasah pengetahuan untuk bangkit dari kebodohan.
Saat ini selang empat tahun saya di di besarkan oleh PMII, saya merasa, bahwa PMII terhusus Rayon Al-farabi bukan hanya sebatas organisasi, yang kebanyakan rayon dan organisasi lainnya, ini adalah sebuah keluarga.
Dimana tanpa kita sadari, kehangatannya hampir setiap waktu kita rasakan, ilmunya hampir setiap hari kita kuras, menjadi perantara tanpa menuntut balas, kita di pertemukan dengan orang-orang baik dan hebat dari berbagai tempat, ada dari jawa, madura, hingga papua,kita disatukan dalam cinta dan kasih sebuah pergerakan.
Benar kita adalah keluarga, bukan hanya sebatas orang asing lalu kenal karena di pertemukan begitu saja, cita-cita organisasi dan kebahagiaa bersama seharusnya menjadi tanggung jawab kita,  jangan datang hanya menjadi beban dan pergi padahal dibutuhkan, solusi terakhir, kitab harus bertahan dan membuktikan pada PMII bahwa kita mampu berkontribusi.
Berkarya, totalitas, saling menjaga dan mengarahkan mungkin imbalan terbaik yang harus kita persembahkan pada organisasi sebagai bentuk rasa terimakasih, atas keikhlasannya selama ini memberikan kita ladang untuk sepuasnya bercocok tanam sesuai dengan skill kita, jika semunya sudah tumbuh, berbuah dan mampuh panen besar, akankah mungkin kita tega melupakan ladang itu, dan kita terlena dengan hasil yang kita dapatkan.
DESCRATES pernah mengatakan, (Cagito Ergo Sum) Saya Berfikir Maka Saya Ada, membuatku selaliu berfikir, bagaimna seandainya jika kala itu saya tidak bergabung dengan Al-farabi, saya akan seperti apa, pasti penyesalan yang akan saya rasakan, karena tidak akan bisa belajar bersama-sama dengan orang-orang hebat yang luar biasa, Jika saya sudah berfikir saya bagian dari keluarga besar organisasi maka saya harus berkontribusi, harus berkarya dan ikut andil dalam proses mengharumkan nama baik keluarga.
Separuh hidupku, ragaku, nafasku.
Ada di sini, didalam organisasi.
Ditempat ini aku menanam harapan.
Menuai mimpi yang bukan hanya sekedar mimpi.
Menuai harapan yang bukan sekedar belaka.
Menuai cinta untuk cita sebagai bentuk terimakasi.

21 februari 2020
Ahmad Molyadi

Share:

0 comments:

Post a Comment

PMII On Facebook

Powered by Blogger.

Copyright © PMII Rayon Al-Farabi All Rights Reserved. Created by | PMII RAYON AL-FARABI UNISAMA